Unggulan ke delapan Indonesia, Markis Kido/Hendra Aprida Gunawan gagal melenggang ke perempat final usai disingkirkan ganda Malaysia, Khim Wah Lim/Jian Guo Ong dengan dua game langsung 17-21 dan 17-21.
Sementara satu ganda lagi yang gugur dialami Hardianto/Kenas Adi Haryanto. Unggulan kelima ini harus mengakui perlawanan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dalam perang saudara.
Baca: Riky/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis
Kedua pasangan ini menunjukkan pertarungan yang sengit, di mana pemenang harus dipastikan lewat rubber game. Pada akhirnya, Fajar/Ardianto-lah yang menang di pertandingan ini dengan 21 - 14, 18 - 21, dan 21 - 16.
Kesuksesan Fajar/Ardianto diikuti Berry Angriawan/Rian Agung Saputro. Menempati unggulan kedua pada turnamen ini, Berry/Rian menyingkirkan wakil Malaysia, Jian Yi Lee/Zhen Ting Lim.
Video: 120 Base Jumpers Bersiap Terjun dari Ketinggian 312 Meter
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News