Selebrasi kemenangan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu. (Foto: Tim Media & Humas PBSI)
Selebrasi kemenangan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu. (Foto: Tim Media & Humas PBSI)

Australian Open 2025

Hasil Australian Open 2025: Jafar/Felisha Sempurnakan Lis 7 Wakil Indonesia di Semifinal

Kautsar Halim • 21 November 2025 21:25
Jakarta: Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu melengkapi daftar tujuh wakil Indonesia yang menembus semifinal Australian Open 2025. Itu terjadi setelah mereka menundukkan pebulu tangkis ganda campuran Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje pada fase perempat final.
 
Bertanding di Quaycentre, Olympic Boulevard, Jumat 21 November, Jafar/Felisha sukses menundukkan Christiansen/Boje yang berstatus sebagai unggulan kelima dengan skor 17-21, 21-14, 21-13. Tapi, jalannya pertandingan tidak mudah karena Christiansen/Boje tampil agresif ketika memulai laga dan sempat merebut gim pertama lebih dulu.  
 
"Kami belum terlalu puas dengan penampilan kami, tapi tadi kami bisa mengatasi serangan lawan. Komunikasi kami berjalan baik sehingga bisa bermain konsisten," ujar Felisha tentang laga melawan Christiansen/Boje seperti dilansir Antara yang mengutip keterangan PBSI.
 

Baca juga: Jadi Unggulan 1, Jojo Malah Kalah pada Babak Pertama


Selanjutnya pada semifinal, Sabtu 22 November, Jafar/Felisha akan menantang unggulan ketiga asal Thailand, Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat. Terkait itu, Jafar menegaskan fokus utamanya adalah pemulihan kondisi sebelum menghadapi semifinal dan menjaga peluang dalam turnamen BWF World Tour Finals 2025.

"Penentuan siapa yang akan ke World Tour Finals, kami atau pasangan Thailand. Yang terpenting, kami tidak boleh terlalu memikirkan hasil. Kami mau fokus main bagus dulu," tutur Jafar.
 
Sejatinya, terdapat delapan wakil Indonesia yang tampil di perempat final Australian Open 2025. Namun selain Jafar/Felisha, hanya enam wakil Indonesia lain yang keluar sebagai pemenang, termasuk Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari, dan Putri Kusuma Wardani.
 
Berikut hasil lengkap para wakil Indonesia di perempat final Australian Open 2025:
 
Tunggal Putra
Alwi Farhan (Indonesia) vs Chou Tien Chen (Taiwan): 21-13, 21-23, 16-21
 
Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Chen Su Yu (Taiwan): 21-8, 21-10
 
Ganda Putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari (Indonesia) vs Rui Hirokami/Sayaka Hobara (Jepang): 21-11, 21-16
 
Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum (Indonesia) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia): 21-10, 21-19
 
Ganda Putra
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) vs Kakeru Kumagai/Hiroki Nishi (Jepang): 21-17, 21-13
 
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India): 21-19, 21-15
 
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin (Indonesia) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia): 21-15, 19-21, 21-15
 
Ganda campuran
Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (Indonesia) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark): 17-21, 21-14, 21-13
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan