Jonatan Christie (kiri) dan Chico Aura Dwi Wardoyo (kanan) berpose bersama pelatih tunggal putra, Irwansyah (Medcom.id/Lino)
Jonatan Christie (kiri) dan Chico Aura Dwi Wardoyo (kanan) berpose bersama pelatih tunggal putra, Irwansyah (Medcom.id/Lino)

Indonesia Masters 2023

Pelatih Bangga dengan Pencapaian Pemain Tunggal Putra

Gregorius Gelino • 29 Januari 2023 20:38
Jakarta: Jonatan Christie meraih gelar Indonesia Masters 2023 setelah mengalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo di partai final. Jojo menang 21-15 dan 21-13 atas Chico.
 
Gelar ini membawa Jojo naik ke posisi dua dunia dan Ginting berada di posisi tiga. Chico juga mencatatkan rangking tertinggi di posisi 15.
 
Namun pelatih tunggal putra, Irwansyah, enggan berfokus dengan rangking para pemainnya. Hal terpenting bagi mereka, menurut Irwan, adalah meraih gelar.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Rangking bagus adalah produk dari performa bagus dan gelar juara menjadi tujuan utama para pemain tunggal putra setiap kali bertanding. Namun, ia tak menampik bahwa pencapaian anak-anak asuhnya membuatnya bangga.
 
"Sangat luar biasa. Rangking memang penting, tapi bagi saya mencari gelar sebanyak-banyaknya itu lebih penting, bukan fokus ke rangking aja, tapi tetap rangking mereka luar biasa," ujar Irwansyah setelah mendampingi Jojo dan Chico di Istora.
 
(KAH)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif