"Jakarta akan tetap jadi pusat ekonomi, yang berubah hanya pusat pemerintahannya,” ujar Hariyadi, dalam tayangan Hot Room di Metro TV, Rabu, 26 Januari 2022.
Menurut Ketum Apindo itu, situasi yang demikian sejatinya sudah diterapkan oleh berbagai negara. Dia mencontohkan Amerika Serikat (AS). “Bahkan, mereka (AS) punya dua pusat niaga,” sambung dia.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Pusat pemerintahan Negeri Adidaya tersebut berada di Washington DC. Sedangkan, pusat keuangannya berada di New York. Adapun kegiatan perdagangan jasanya berpusat di Los Angeles.
Baca: KSP: Penunjukan Kepala Otorita IKN Tidak Berkaitan dengan Pilpres 2024
Terpisahnya pusat pemerintahan dan perekonomian, lanjut Hariyadi, tak akan menjadi masalah. Menurutnya, Jakarta akan tetap memegang peranan penting sebagai poros kegiatan ekonomi. (Nurisma Rahmatika)