"Sehingga, total kasus konfirmasi positif di Indonesia sebanyak 4.301.193 orang," tulis data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Rabu, 26 Januari 2022,
Sementara itu, pasien sembuh juga bertambah signifikan sebanyak 2.582 orang. Kemarin, jumlah pasien sembuh sebanyak 869 orang.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Sehingga, 4.127.662 pasien sembuh," bunyi data Satgas.
Pasien meninggal akibat covid-19 bertambah tujuh hari ini. Sehingga, ada 144.254 korban jiwa akibat virus berbahaya itu.
Kasus aktif bertambah 4.421 menjadi 29.277 orang. Penambahan kasus aktif lebih tinggi dibanding kemarin sebanyak 3.989 orang.
Baca: WHO Ungkap Fakta Ilmiah Terbaru Omicron
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan lonjakan kasus akibat Omicron akan terjadi. Namun Budi meminta masyarakat tidak panik lantaran gejala akibat Omicron relatif ringan,
"Pasti akan kenaikan kasus yang cukup tinggi dan cukup cepat. Kita tetap waspada dan siaga namun tidak perlu panik," kata Budi dalam telekonferensi di Jakarta, Selasa, 11 Januari 2022.