"Hari ini Tim DVI dan Rumah Sakit (RS) Polri telah menyerahkan tiga jenazah kepada keluarga. Pertama atas nama Arifin Ilyas, kedua atas nama Makrufatul Yeti, dan ketiga atas nama Khasanah," ujar Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Rusdi Hartono dalam konferensi pers, Minggu, 17 Januari 2021.
Baca: Arus Bawah Laut Hambat Pencarian CVR Sriwijaya Air SJ-182
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Menurut dia, secara keseluruhan total ada 29 jenazah yang telah teridentifikasi. Proses penyerahan jenazah tergantung atas permintaan keluarga korban.
Terdapat beberapa keluarga korban yang memutuskan menunda pengambilan jenazah. Keluarga berharap tim SAR gabungan menemukan kembali bagian tubuh korban.
RS Polri menyerahkan jenazah korban sejak Kamis, 14 Januari 2021. Pada Kamis kemarin, jenazah Okky Bisma dan Asy Habul Yamin diberikan kepada keluarga. Pada Jumat, 15 Januari 2021, jazad Fadly Satrianto dan Ricko diserahkan kepada keluarga.
Pada Sabtu, 16 Januari 2021, tubuh sembilan korban diberikan kepada keluarga. Mereka ialah Agus Minarni, Pipit Priyono, Ihsan Adhlan Hakim, Isti Yudha Prastika, Dinda Amelia, Putri Wahyuni, Yohanes Suherdi, dan Indah Halimah Putri.
(OGI)