"Kan ini masih belum final, kami menunggu keputusan Pak Gubernur," ujar Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil DKI Jakarta Nur Pawaiddudin saat dihubungi, Jumat, 4 Desember 2020.
Ia mengungkapkan sejumlah pihak dan Dinas Pendidikan DKI Jakarta masih melakukan rapat terkait persiapan PTM. Draf penilaian masih digodok.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Bukan berarti pasti masuk, artinya dibolehkan masuk tatap muka," tutur dia.
Madrasah berada di bawah Kementerian Agama. Saat ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bersama Kementerian Agama, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Dalam Negeri sedang membuat Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri terkait PTM.
"Jangan lupa, ini bukan keputusan Kemendikbud. Selalu masalah sekolah itu, siapa yang boleh buka itu, selalu SKB 4 Menteri," ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim di Metro Pagi Prime Time, Rabu, 18 November 2020.
(Baca: Mayoritas Guru Setuju Jalani 'Swab Test' Sebelum PTM Januari 2021)
(REN)