"Pemeriksaan dilakukan di Gedung KPK Merah Putih," kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Senin, 25 April 2022.
Baca: Bupati Nonaktif PPU Berpeluang Dijerat Pasal Pencucian Uang
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
KPK juga memanggil staf ahli Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara Tin Zuraida. Istri Nurhadi itu juga dipanggil dengan kapasitas yang sama.
Lembaga Antikorupsi kembali membuka kasus baru dalam dugaan korupsi pengurusan perkara di MA. Kasus ini terkait dengan dugaan pencucian uang oleh Nurhadi.
"Kasus ini merupakan pengembangan perkara. KPK membuka kasus tersebut karena banyaknya dugaan pencucian uang oleh Nurhadi," ungkap Ali.