“Namun, untuk visual tidak terpantau karena kondisi puncak merapi itu mendung atau berawan,” kata Petugas Pusdalops BPBD Magelang Kristian Ade dalam program Headline News di Metro TV, Minggu, 20 Maret 2022.
Badan Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat ada 19 gempa guguran. Gempa tersebut tercatat memiliki amplitudo 3 milimeter hingga 20 milimeter dan berdurasi 27 detik hingga 139 detik.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Namun, Pusdalops BPBD Magelang belum menemukan indikasi hujan abu hingga Minggu sore. Status Gunung Merapi saat ini berada di level 3 atau Siaga.
Warga pun diimbau untuk tetap tenang dan meningkatkan kewaspadaannya guna mengantisipasi dampak erupsi Merapi. (Fatha Annisa)