"Terus mempromosikan objek wisata agar dikenal masyarakat dan tertarik untuk mengunjunginya," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Temanggung, Saltiyono Atmaji, di Temanggung, Rabu, 5 Januari 2022.
Baca: 12.514 Dosis Vaksin Covid-19 di Riau Kedaluwarsa
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Dia menjelaskan salah satu upaya promosi yang dilakukan yakni mengadakan one day tour beberapa waktu lalu dengan para pelaku wisata maupun media massa di Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jakarta, untuk memperkenalkan potensi wisata yang ada di Kabupaten Temanggung.
Saltiyono menuturkan kegiatan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Temanggung tersebut bertujuan untuk mengenalkan kepada masyarakat, terutama di luar Kabupaten Temanggung tentang potensi wisata di Temanggung.
"Mereka kami ajak mengunjungi objek-objek wisata di Kabupaten Temanggung, antara lain Embung Kledung dan wisata alam Posong agar nantinya dikenalkan atau dipromosikan di daerah masing-masing," jelasnya.
"Selain itu beberapa kegiatan dilaksanakan di objek-objek wisata, seperti gerakan penghijauan baru-baru ini dilakukan di objek wisata Alam Sewu di Desa Giripurno, Kecamatan Ngadirejo," jelasnya.
Ia berharap pariwisata di Temanggung tahun 2022 ini bisa bangkit seiring dengan melandainya covid-19. Saltiyono juga mengimbau agar tempat-tempat pariwisata tetap memperketat protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19.