Melalui akun Instagram pribadinya @lalalalisa_m, Lisa terlihat membagikan beberapa foto saat dirinya berada di backstage dan di atas panggung. Dalam unggahan tersebut, Lisa menyebut konser di Jakarta yang digelar selama dua hari sangatlah luar biasa indah.
“What a wonderful two days!,” tulis Lisa dalam Bahasa Inggris melalui akun Instagramnya, Kamis, 16 Maret 2023.

Lewat unggahan tersebut, Lisa juga tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Jakarta yang sudah sangat antusias menyambut BLACKPINK. Yang menarik di sini adalah, Lisa mengucapkan rasa terima kasihnya menggunakan Bahasa Indonesia.
“Terima kasih Jakarta,” tambah Lisa
Unggahan Lisa BLACKPINK yang mengucapkan terima kasih saat manggung di Jakarta ini dibanjiri komentar para BLINK. Penggemarnya mengucapkan terima kasih dan menuliskan rasa bahagianya saat bertemu BLACKPINK di konser yang digelar pada 12-13 Maret kemarin.
“LISAAAA TERIMAKASIH JUGA LOVE YOU,” tulis @erikarichardo
“Sama2 Lisa, kamu selalu dihatiku,” tulis @nindyayunda
“Makasih juga neng Lilis!,” tulis @vidialdiano
“Terima Kasih neng Lilis,” tulis @leonrdozan
“Sami² neng lilissss, next time ke Jkt rada lamaan ya,” tulis @knz.zet
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id