Usai pengakuan itu, Pinkan menegaskan jika hal tersebut memang pernah terjadi dan benar adanya. Ia pun juga membeberkan bahwa dirinya masih berkomunikasi dengan artis berinisial G tersebut. Ditanya lebih lanjut, Pinkan Mambo nampaknya enggan membicarakan lebih lanjut.
"Ya pokoknya dia terkenal kok, kalian juga tahu. Sudah ah jangan dibahas terus ya, pokoknya ya sudah gitu,” tegas Pinkan Mambo di Pagi Pagi Ambyar.
Menjadi sorotan, Pinkan Mambo pun menanggapinya dengan santai. Pinkan Mambo menilai jika hal ini lumrah terjadi.
“Namanya publik figur, biasa digosipin. Berarti aku ngetop kan kalau orang-orang sampai ngomongin,” jawab Pinkan Mambo di tempat yang berbeda.
Pinkan Mambo juga mempersilakan netizen untuk bebas berkomentar mengenai dirinya. “Terserah sih sekarang, netizen mau jelekin aku mau apa, ya aku terserah saja. Yang penting aku bisa beli mobil sendiri pakai uang aku sendiri, nggak minta uang siapa-siapa,” tukasnya.
Diketahui jika kini artis berinisial G yang ditaksir oleh Pinkan Mambo telah menyatakan perasaan kepada penyanyi “Kekasih Yang Tak Dianggap” itu.
“Jadi aku suka, dia suka. Cuma kan aku harus urus cerai dulu,” ucap Pinkan Mambo.
(Stephine Nauliani)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id