Tampil di hadapan penonton yang berasal dari mancanegara, Rizal yang hadir bersama proyek Rizal Hadi & Folk memanfaatkan panggungnya untuk menyampaikan pesan terkait isu lingkungan. Salah satunya melalui lagu "Hope" yang dibawakan.
"Lagu 'Hope' tentang apa yang terjadi di dunia bahwa climate change sudah terjadi. Lagu 'Hope' ini adalah doa saya untuk dunia yang lebih baik," kata Rizal di atas panggung.
Penampilan Rizal di Rainforest World Music Festival impresif. Rizal tampil memainkan instrumen ciptaannya sendiri yang diberi nama rasendriya. Instrumen dengan bahan dasar bambu itu mengkombinasikan tiga instrumen sekaligus, yaitu gitar, cemplung, dan perkusi mini.
Pemilihan bambu sebagai bahan utama tidak lepas dari visi Rizal yang ingin membuat instrumen dengan bahan yang mudah didapat, dan tidak merusak alam seperti instrumen-instrumen musik pada umumnya yang menggunakan bahan dasar kayu.
Dalam proses pembuatan instrumen, Rizal sangat detail. Dia benar-benar menghitung dan merancang dengan rinci mulai dari pemilihan bambu, usia bambu, ukuran bambu, sampai sistem penyelarasan dari instrumennya hingga menghasilkan bunyi yang presisi. Ketelitian Rizal membuat instrumen buatannya itu dapat bersaing dengan instrumen-instrumen modern lain.
Tampil di Rainforest World Music Festival sendiri merupakan kesempatan yang telah dinantikan Rizal sejak lama. Hal itu diungkapkan Rizal saat ditemui Medcom.id di belakang panggung.
"Salah satu mimpi aku bisa manggung di Rainforest World Music Festival. Beberapa waktu lalu sempat tampil di Kuching juga tapi di World Islamic Economy Forum yang dihadiri 30 presiden. Festival ini keren banget, sudah ingin tampil di sini dari lama."
Tahun ini adalah tahun ke-26 Rainforest World Music Festival digelar. Selain Rizal Hadi, para musisi yang tampil antara lain Big Mountain (Amerika Serikat, Jamaika), Rastak (Iran), Chatusram (India), Fasylive (Maldives), Gipsy King featuring Tonino Baliardo (Perancis), Safi Theatre (Tanzania), Tuku Kame (Malaysia), dan Zee Avi (Malaysia).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id