Lana Del Rey (Foto:Reuters/Eric Gaillard)
Lana Del Rey (Foto:Reuters/Eric Gaillard)

Lana Del Rey Tunda Konser di Israel

Rosa Anggreati • 10 Agustus 2014 14:07
medcom.id, Los Angeles: Semula, Lana Del Rey akan menggelar konser di Trade Fairs and Convention Center, Tel Aviv, Israel, 20 Agustus.
 
Namun, karena perang Israel dengan Palestina belum ada tanda-tanda berakhir, pelantun 'Born to Die' ini terpaksa menunda konser hingga batas waktu yang belum ditentukan.
 
Menurut Jerusalem Post, fans yang sudah memiliki tiket diharapkan menyimpannya untuk kemudian digunakan saat konser dihelat. Penundaan konser ini diumumkan secara resmi oleh artis yang tampil sebagai pembuka acara konser, Max Jury.

Promotor konser Rani Rahav membuat pernyataan resmi. "Lana meminta maaf kepada fans yang telah membeli tiket. Detail mengenai penyelenggaraan konser akan diumumkan beberapa hari lagi," ujar Rani.
 
Lana bukan artis pertama yang membatalkan konser di Israel. Sebelumnya ada  Cee-Lo Green, Megadeth, Neil Young, dan Backstreet Boys.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ROS)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan