Live Nation selaku promotor sudah mengumumkan konser tersebut. Penjualan tiket untuk kedua konser tersebut akan dimulai pada 29 Agustus 2022.
Kedua acara tersebut adalah pertunjukan pertama NCT 127 di luar Asia sejak dimulainya konser. Ketika tur konser dunia pertama kali diumumkan pada tahun 2021, SM Entertainment mengatakan bahwa mereka akan menyambangi kota-kota besar di seluruh dunia.
Neo City – The Link pertama kali dihelat tiga hari berturut-turut di Gocheok Sky Dome di Seoul pada Desember 2021. Setelah menghelat di Gocheok Sky Dome, mereka mengadakan konser di tiga kota besar di Jepang pada Mei dan Juni tahun ini.
Selain itu, NCT 127 juga menggelar konser di beberapa negara Asia lainnya seperti Singapura dan Filipina.
Di waktu mendatang, para penggemar berharap NCT 127 mengumumkan lagi negara pemberhentian mereka yang lainnya.
(Stephine Nauliani)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id