Melalui unggahan program For Your Pagi di Trans 7, Luna mengungkapkan alasan menunda kehamilan hingga tahun 2026. Ia ingin dirinya dan Max bisa bersatu sebagai pasangan sebelum memutuskan menjadi orang tua.
“Aku, jujur, gak mau cepat-cepat (hamil). Makanya, aku bilang pengen tahun depan. Pengennya kita sebagai couple, tuh, solid dulu,” ungkap Luna.
Luna berpesan kepada warganet untuk tidak menghardik keputusannya dalam menunda kehamilan hingga tahun depan, di mana ia akan menginjak usia 43 tahun. Lagi-lagi, pelakon film Sukma itu juga menegaskan bahwa ia tidak ingin punya anak sebelum bisa menjadi pasangan yang baik bersama Maxime.
“Terus, amit-amit, kita gak sukses sebagai pasangan, pasti gak akan sukses sebagai orang tua. Dua ini harus jadi satu pikiran dulu,” tutur Luna.
Lanjutnya, “Jadi, udahlah, tahun depan aja. Tapi kita lagi mengusahakan itu… Ke dokter (kehamilan) maunya mulai tahun depan.”
Aktris berusia 42 tahun itu juga mengaku masih harus berdiskusi dengan sang suami terkait peran sebagai orang tua. Hingga sekarang, ia masih kesulitan untuk menemukan titik tengah dengan Max untuk hal-hal tertentu, salah satunya pemberian nama anak.
Dalam episode yang sama, Luna mengungkap bahwa ia sudah menyiapkan opsi nama calon buah hati. Beberapa kosakata yang ia pilih mengandung kata-kata atau frasa dalam bahasa Indonesia. Melalui nama tersebut, ia berharap akan menjadi doa yang baik untuk sang anak kelak.
“Kalau gue sih udah ada ya. Sungai Mengalir..., nama Indonesia yang orang gak akan pikir (atau) Embun Jernih. Kalau Sungai Mengalir, kan, doanya bagus. Seperti sungai mengalir terus, rezekinya mengalir terus gak pernah terputus. Kalau mandek, entar mandek mulu dong," tutur Luna Maya sambil bercanda dengan host, Melaney Ricardo.
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id