Abim dalam moniker Noise from Under (Foto: Nugie Rian)
Abim dalam moniker Noise from Under (Foto: Nugie Rian)

Aliquem Alium Internum, Potret Buram dari Noise from Under tentang Generasi yang Pernah Ada dan Kalah

Agustinus Shindu Alpito • 13 November 2021 23:24
Lima tahun berselang sejak kemunculan perdana lewat "Veteran" pada 2016, kini Abim yang berada di balik topeng Noise from Under merilis album penuh perdana bertajuk Aliquem Alium Internum. Dikerjakan selama tiga tahun, album debut berisi sembilan track ini terdiri dari beberapa campuran spektrum musik, mulai dari elektronik, industrial, grunge, dan tentu saja hip-hop. 
 
Noise from Under menggandeng sejumlah kolaborator, yaitu Laze, Ayub Jonn (ONAR), Satan's Heir (Avhath), Rally Jachmoon (PULLO), Jesslyn Juniata, Kuzco, dan Kezia Alaia. Menariknya, Aliquem Alium Internum bukan saja wujud sonik dari seorang Noise from Under, tetapi sebuah gagasan holistik estetika dalam perspektif Abim sebagai Noise from Under. Hal itu terlihat dari bagaimana Noise from Under juga menyertakan aksi teatrikal berdurasi 35 menit, sebagai bentuk ekspresi integral dari konsep Aliquem Alium Internum (dalam bahasa Inggris "A certain other one, within") itu sendiri. 
 
Secara garis besar, isi dari Aliquem Alium Internum sebenarnya tidak jauh berbeda dari apa yang disuarakan Abim dalam moniker terdahulunya, Noise (sebelum menambahkan buntut "from Under"). Narasi seputar dampak sistemik kapitalisme yang merasuk dalam sendi-sendi kehidupan, mulai dari bobroknya pendidikan, toxic parenting, sampai hedonisme semu warisan generasi boomers. Selain merentet kehidupan sosial kaum urban, dalam beberapa track - puncaknya pada "Breakdown Comedy" - Noise from Under juga merujuk persoalan-persoalan yang tak kalah banalnya dari dalam diri. 

Aliquem Alium Internum dalam pembacaan yang lebih sederhana, terdengar seperi sebuah autokritik dari Noise from Under kepada generasinya atau bahkan dirinya sendiri, namun dengan eksposisi musik yang eksploratif. Dalam pembacaan yang lebih luas, album ini adalah potret buram dari sebuah generasi yang pernah hadir dan kalah dalam lingkaran setan kehidupan urban yang tak bisa diputus.
 

 

 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ASA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan