Keluarga dari Mark Wahlberg berencana memulai bisnis baru di kota mereka. Lifetime menyajikan cerita realita keluarga tersebut dalam serial 'Wahlburgers'.
Bermula dari perjalanan panjang menuju ke karpet merah, keluarga Wahlberg, khususnya Mark dan Donnie Wahlberg, yang aktif di dunia hiburan kini bergabung dengan Paul. Paul merupakan saudara Mark dan Donnie yang memiliki bakat bisnis.
Paul membuka bisnis patungan burger di kota kelahiran mereka, Boston, dengan menggunakan nama keluarga Wahlberg. Kota Boston identik dengan kacang panggang, tapi keluarga ini melakukan inovasi membuat burger dengan brand 'Wahlburgers'.
Paul pun berjuang meyakinkan Mark bahwa dirinya dapat membantu mempertahankan para penggemar Wahlburgers. Apakah Paul berhasil meyakinkan Mark dan anggota keluarganya bahwa bisnis tersebut akan meraih sukses?
'Wahlburgers' tayang perdana di Lifetime, Kamis, 24 Juli 2014, pukul 20.00 WIB. Episode selanjutnya akan tayang pada hari yang sama pukul 20.30 WIB. Saluran Lifetime dapat disaksikan di Indovision ch.167, Firstmedia ch.359, Big TV ch.221, dan Top TV ch.167.(RO)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id