WISATA
Herloom BSD, Hotel Impian Berkonsep Serviced Residence dan Pet Friendly
A. Firdaus
Selasa 05 Desember 2023 / 12:01
Tangerang: Serviced residence dan serviced apartments telah merevolusi cara industri perhotelan dalam mengakomodasi kebutuhan hunian jangka pendek, menengah, dan panjang. Hal menarik dari konsep ini adalah memadukan hotel dan apartemen ke dalam model hunian modern, sehingga dengan sendirinya menjadi ‘hotel hunian’ yang berbeda dari hotel biasa dan apartemen pada umumnya.
Bernaung di dalam JHL Group dan memiliki beberapa hotel ternama di dalam dan luar negeri di bawah manajemen JHL Collections, Herloom mengusung konsep Serviced residence dengan mencakup segala kalangan, mulai dari keluarga, anak muda, pebisnis, bahkan pet lovers.
Nama Herloom diambil dari salah satu kata di dalam bahasa Inggris, Heirloom berarti warisan. Kata tersebut kemudian disalinrupa digabung dengan nama founder JHL Group Jerry Hermawan Lo sehingga menjadi Herloom. Harapannya, Herloom dapat menjadi warisan bagi generasi masa depan.
Pengalaman saya saat menginjakkan kaki di Herloom, disambut beberapa bangunan yang berdesain klasik dan modern. Herloom juga dikelilingi beberapa restoran yang punya konsep unik, seperti Roemah Koffie dan masih banyak lagi yang lainnya.
Selain terintegrasi dengan apartemen, hotel ini juga 'nyambung' dengan Carstenzs Mall, yang punya banyak tenant lifestyle. Jadi seperti one stop service dan kamu enggak perlu kemana-mana lagi jika ingin mencari kebutuhan apa pun.
.jpeg)
Persis di seberang Carstensz Mall dan Hotel Herloom, kamu bisa ngopi di kafe ini. Dok. A. Firdaus/Medcom
Jelas saja, Herloom Serviced Residence BSD terletak di kompleks Carstensz Mall & Residence, sebuah pet friendly lifestyle hub dengan banyak opsi resto & café, juga supermarket dan arena bermain lengkap.
Herloom hadir di lokasi yang sangat strategis. Kamu hanya butuh tujuh menit dari ICE BSD, tiga menit dari area BSD Business District. Herloom jua berada di pusat edukasi dan rumah sakit berkualitas, serta hanya selangkah ke area kuliner Gading Serpong.
.jpeg)
Meski terlihat minimalis, Lobby Herloom menghadirkan nuansa yang estetik. Dok. A. Firdaus/Medcom
"Herloom, selain memiliki service excellent, hadir dengan konsep berbeda bahkan dari kebanyakan hotel lain di Tangerang. Apalagi di sekitar BSD belum ada satu pun hotel bintang empat berkonsep Serviced Residence ramah hewan peliharaan (pet friendly)," ujar Residence Manager of Herloom BSD Steven Tarigan.
"Selain itu, Herloom Serviced Residence juga dekat dengan lokasi konser bertaraf internasional ICE BSD sehingga sering jadi incaran para Generasi Z dan Milenial ketika hendak menonton pertunjukan musik tanpa harus berpusing mendapat fasilitas super lengkap seperti residence namun senyaman hotel," tambah Sales & Marketing Herloom BSD Lystia Canserra Oentoro.
Hotel yang menggelar Gratitude Opening pada Jumat 13 Oktober lalu bergaya kontemporer. Meski di sisi lain, ada beberapa ornamen yang menonjolkan gaya Japandi.
Itu terlihat dari ada slide door di kamar bertipe Studio Deluxe, contohnya. Gaya ini bisa saja untuk menyiasati ruangan yang hanya memiliki luas 24 meter persegi.

Living room yang menghadirkan kedamaian, bikin betah berlama-lama di sini. Dok. A. Firdaus/Medcom
Untuk kenyamanan, hotel ini bisa diandalkan. Pemilihan warna cat pada dindingnya juga khas, yaitu ada bagian berwarna emerald green yang berperan untuk menciptakan kedamaian.
Menariknya lagi pada desain hotel ini adalah, lampu dan ornamen lainnya sangat diperhitungkan. Tak sekadar untuk penerangan, lampu nya pun punya gaya sehingga menghasilkan kesan ikonik.
Selain tipe studio deluxe yang saya tempati, total ada 138 unit dan 5 tipe kamar yang disajikan Herloom Serviced Residence. Untuk Studio Deluxe yang memiliki luas 24 meter persegi berjumlah 54 unit, terbanyak di antara tipe lainnya.
Untuk One Bedroom Deluxe Area dengan luas 48,5 meter persegi, ada 18 unit. Sedangkan One Bedroom Premier Area dengan luas 53,1 meter persegi memiliki 30 unit.

Two bedroom dengan fasilitas smart tv dan bisa nonton Netflix juga lho. Dok. A. Firdaus/Medcom
Herloom juga punya tipe kamar Two Bedroom Executive Area dengan luas 62,3 meter persegi dan Two Bedroom Suites dengan masing-masing 18 kamar.
Bagi para pet lovers enggak perlu risau, sebab Herloom menyediakan kamar-kamar pet friendly dengan tipe One Bedroom Premier dan Two Bedroom Executive dilengkapi dengan Bed Pet dan welcome snack untuk hewan peliharaan kesayangan.

Room untuk kamu yang mau ajak hewan kesayanganmu staycation. Dok. Ist
"Bukan hanya semata kamar saja, tetapi tersedia berbagai kamar, mulai dari one hingga two bedroom dengan living room beramenities lengkap. Jadi dengan tagline ‘Welcome Home’, kami ingin semua tamu di Herloom merasa seperti tinggal di rumah,” kata Steven.
Karena hotel ini mengusung konsep Serviced Residence, maka setiap room nya dilengkapi dengan kitchen set seperti kompor listrik, microwave, dan juga mesin cuci. Tak lupa ada wastafelnya. Di bagian kamar mandi, seperti hotel pada umumnya dilengkapi amanities.

Kolam renang yang semi outdoor, dengan view bangunan residence yang mengotak. Dok. Ist
Di area rooftop atau Se7en Summit, Herloom Serviced Residence menyediakan area outdoor 180°. Di sini kamu bisa menggunakannya untuk yoga, berjemur, dan dilengkapi fasilitas sauna, gym, dan infinite swimming pool ternyaman.

Banyak alat-alat nge-gym untukmu. Dok. Ist
Dalam waktu dekat, Herloom Serviced Residence juga akan membangun beberapa meeting atau function room berkapasitas mulai dari 20 hingga 100 orang pada area Se7en Summit. Berbagai fasilitas penunjang tersebut menjadi daya tarik utama bagi para tamu.
.jpeg)
Jogging track yang estetik, bisa dijadikan tempat berfoto ria. Dok. A. Firdaus/Medcom
Yang menjadi keunggulan Herloom lainnya adalah dari Arooma Restaurant. Restoran ini memiliki cita rasa koleksi Kuliner Asia yang lezat.
Lantaran berada satu grup dengan Herloom, maka Arooma juga nyaris sama desain interiornya. Seperti paduan warna Emerald Green dan White, menjadikan adanya kesatuan antara masakan dan kenyamanan bermalam.
.jpeg)
Arooma Asian Restaurant, selain makanannya yang enak, desainnya juga menarik. Dok. A. Firdaus/Medcom
"Khusus bagi tamu para pebisnis karena dekat dengan BSD Business District, Herloom menyediakan akomodasi paket long stay mulai dari 14 malam hingga satu tahun. Bahkan, untuk layanan long stay sudah ada beberapa kamar booked sampai tahun depan,” tutup Canserra.
Herloom Hotel & Serviced Residence BSD
Tower Edelweiss (Tower A)
Jl. Jend. Sudirman No. 1 Cihuni, Kec. Pagedangan, Kab. Tangerang
Telp: +62 21 5092 0250
Email: reservation.herloombsd@jhlcollections.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FIR)
Bernaung di dalam JHL Group dan memiliki beberapa hotel ternama di dalam dan luar negeri di bawah manajemen JHL Collections, Herloom mengusung konsep Serviced residence dengan mencakup segala kalangan, mulai dari keluarga, anak muda, pebisnis, bahkan pet lovers.
Nama Herloom diambil dari salah satu kata di dalam bahasa Inggris, Heirloom berarti warisan. Kata tersebut kemudian disalinrupa digabung dengan nama founder JHL Group Jerry Hermawan Lo sehingga menjadi Herloom. Harapannya, Herloom dapat menjadi warisan bagi generasi masa depan.
Lifestyle hub
Pengalaman saya saat menginjakkan kaki di Herloom, disambut beberapa bangunan yang berdesain klasik dan modern. Herloom juga dikelilingi beberapa restoran yang punya konsep unik, seperti Roemah Koffie dan masih banyak lagi yang lainnya.
Selain terintegrasi dengan apartemen, hotel ini juga 'nyambung' dengan Carstenzs Mall, yang punya banyak tenant lifestyle. Jadi seperti one stop service dan kamu enggak perlu kemana-mana lagi jika ingin mencari kebutuhan apa pun.
.jpeg)
Persis di seberang Carstensz Mall dan Hotel Herloom, kamu bisa ngopi di kafe ini. Dok. A. Firdaus/Medcom
Jelas saja, Herloom Serviced Residence BSD terletak di kompleks Carstensz Mall & Residence, sebuah pet friendly lifestyle hub dengan banyak opsi resto & café, juga supermarket dan arena bermain lengkap.
Lokasi strategis
Herloom hadir di lokasi yang sangat strategis. Kamu hanya butuh tujuh menit dari ICE BSD, tiga menit dari area BSD Business District. Herloom jua berada di pusat edukasi dan rumah sakit berkualitas, serta hanya selangkah ke area kuliner Gading Serpong.
.jpeg)
Meski terlihat minimalis, Lobby Herloom menghadirkan nuansa yang estetik. Dok. A. Firdaus/Medcom
"Herloom, selain memiliki service excellent, hadir dengan konsep berbeda bahkan dari kebanyakan hotel lain di Tangerang. Apalagi di sekitar BSD belum ada satu pun hotel bintang empat berkonsep Serviced Residence ramah hewan peliharaan (pet friendly)," ujar Residence Manager of Herloom BSD Steven Tarigan.
"Selain itu, Herloom Serviced Residence juga dekat dengan lokasi konser bertaraf internasional ICE BSD sehingga sering jadi incaran para Generasi Z dan Milenial ketika hendak menonton pertunjukan musik tanpa harus berpusing mendapat fasilitas super lengkap seperti residence namun senyaman hotel," tambah Sales & Marketing Herloom BSD Lystia Canserra Oentoro.
Desain yang kontemporer
Hotel yang menggelar Gratitude Opening pada Jumat 13 Oktober lalu bergaya kontemporer. Meski di sisi lain, ada beberapa ornamen yang menonjolkan gaya Japandi.
Itu terlihat dari ada slide door di kamar bertipe Studio Deluxe, contohnya. Gaya ini bisa saja untuk menyiasati ruangan yang hanya memiliki luas 24 meter persegi.

Living room yang menghadirkan kedamaian, bikin betah berlama-lama di sini. Dok. A. Firdaus/Medcom
Untuk kenyamanan, hotel ini bisa diandalkan. Pemilihan warna cat pada dindingnya juga khas, yaitu ada bagian berwarna emerald green yang berperan untuk menciptakan kedamaian.
Menariknya lagi pada desain hotel ini adalah, lampu dan ornamen lainnya sangat diperhitungkan. Tak sekadar untuk penerangan, lampu nya pun punya gaya sehingga menghasilkan kesan ikonik.
Kamar impian bagi pet lovers
Selain tipe studio deluxe yang saya tempati, total ada 138 unit dan 5 tipe kamar yang disajikan Herloom Serviced Residence. Untuk Studio Deluxe yang memiliki luas 24 meter persegi berjumlah 54 unit, terbanyak di antara tipe lainnya.
Untuk One Bedroom Deluxe Area dengan luas 48,5 meter persegi, ada 18 unit. Sedangkan One Bedroom Premier Area dengan luas 53,1 meter persegi memiliki 30 unit.

Two bedroom dengan fasilitas smart tv dan bisa nonton Netflix juga lho. Dok. A. Firdaus/Medcom
Herloom juga punya tipe kamar Two Bedroom Executive Area dengan luas 62,3 meter persegi dan Two Bedroom Suites dengan masing-masing 18 kamar.
Bagi para pet lovers enggak perlu risau, sebab Herloom menyediakan kamar-kamar pet friendly dengan tipe One Bedroom Premier dan Two Bedroom Executive dilengkapi dengan Bed Pet dan welcome snack untuk hewan peliharaan kesayangan.

Room untuk kamu yang mau ajak hewan kesayanganmu staycation. Dok. Ist
"Bukan hanya semata kamar saja, tetapi tersedia berbagai kamar, mulai dari one hingga two bedroom dengan living room beramenities lengkap. Jadi dengan tagline ‘Welcome Home’, kami ingin semua tamu di Herloom merasa seperti tinggal di rumah,” kata Steven.
Fasilitas lengkap
Karena hotel ini mengusung konsep Serviced Residence, maka setiap room nya dilengkapi dengan kitchen set seperti kompor listrik, microwave, dan juga mesin cuci. Tak lupa ada wastafelnya. Di bagian kamar mandi, seperti hotel pada umumnya dilengkapi amanities.

Kolam renang yang semi outdoor, dengan view bangunan residence yang mengotak. Dok. Ist
Di area rooftop atau Se7en Summit, Herloom Serviced Residence menyediakan area outdoor 180°. Di sini kamu bisa menggunakannya untuk yoga, berjemur, dan dilengkapi fasilitas sauna, gym, dan infinite swimming pool ternyaman.

Banyak alat-alat nge-gym untukmu. Dok. Ist
Dalam waktu dekat, Herloom Serviced Residence juga akan membangun beberapa meeting atau function room berkapasitas mulai dari 20 hingga 100 orang pada area Se7en Summit. Berbagai fasilitas penunjang tersebut menjadi daya tarik utama bagi para tamu.
.jpeg)
Jogging track yang estetik, bisa dijadikan tempat berfoto ria. Dok. A. Firdaus/Medcom
Rasakan sensasi kuliner Asia di Arooma
Yang menjadi keunggulan Herloom lainnya adalah dari Arooma Restaurant. Restoran ini memiliki cita rasa koleksi Kuliner Asia yang lezat.
Lantaran berada satu grup dengan Herloom, maka Arooma juga nyaris sama desain interiornya. Seperti paduan warna Emerald Green dan White, menjadikan adanya kesatuan antara masakan dan kenyamanan bermalam.
.jpeg)
Arooma Asian Restaurant, selain makanannya yang enak, desainnya juga menarik. Dok. A. Firdaus/Medcom
"Khusus bagi tamu para pebisnis karena dekat dengan BSD Business District, Herloom menyediakan akomodasi paket long stay mulai dari 14 malam hingga satu tahun. Bahkan, untuk layanan long stay sudah ada beberapa kamar booked sampai tahun depan,” tutup Canserra.
Herloom Hotel & Serviced Residence BSD
Tower Edelweiss (Tower A)
Jl. Jend. Sudirman No. 1 Cihuni, Kec. Pagedangan, Kab. Tangerang
Telp: +62 21 5092 0250
Email: reservation.herloombsd@jhlcollections.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FIR)