KULINER
Warung Nasi Merah Pari Gogo Langganan Pejabat
Yogyakarta: Menu nasi merah mungkin tak umum ditawarkan dalam menu setiap warung makan atau restoran. Tapi, akan siap tersaji di meja kamu, bila sedang berada di Semanu, Yogyakarta. Arahkan saja kendaraan kamu di warung makan Nasi Merah Pari Gogo.
Persis berada di pinggir jalan utama, warung makannya mudah ditemukan dan bisa dikatakan luas, terdiri atas dua bangunan yang dijadikan satu. Arsitektur khas Jawa tampak pada bentuk rumah Limasannya dan jendela teralis dari bahan kayu.
Kenyamanan mata memandang arsitektur bangunan warung, tercipta pula pada menu yang tersedia. Sesuai nama warungnya, nasi merah menjadi yang utama dalam setiap sajian yang ditawarkan kepada pengunjung.
Beras merah kaya serat diketahui bisa mengontrol kadar gula dalam darah, mencegah kanker, menurunkan kadar kolesterol.
Selain itu juga bisa menjaga kesehatan tulang dan gigi, mencegah penyakit jantung, melancarkan pencernaan. Karenanya, nasi merah bisa dikonsumsi untuk santap pagi, siang ataupun malam.
(Menu gudeg daun pepaya yang tidak pahit dan nikmat di warung makan Nasi Merah Pari Gogo. Foto: Dok. Arthurio Oktavianus)
Gudeg daun pepaya
Sajian berbahan daun pepaya biasanya sangat pahit dan tidak disenangi sebagian orang. Tapi, coba icip menu gudeg daun pepaya yang tersedia di warung makan Nasi Merah Pari Gogo.
Rasa pahit tidak berasa sama sekali. Tekstur yang lembut saat masuk ke mulut, dibarengi rasa gurih yang pas di lidah. Serasi dengan bulir-bulir nasi merah yang dikunyah.
Jangan khawatir, menu lain yang juga bisa kamu pesan sebagai lauk untuk disantap adalah ayam kampung goreng, brongkos, trancam (makanan khas Jawa mirip urap), tempe garet, sayur lombok ijo, wader goreng (ikan wader yang renyah), iso dan babat.
Menu sederhana tapi tentu saja mengenyangkan dan menyehatkan, semakin komplit dengan minuman teh poci panas yang menjadi penutup bersantap.
Harga yang dikeluarkan untuk menyantap menu di warung makan Pari Gogo juga sangat bersahabat di dompet. Kisaran harganya adalah Rp45.000 – Rp60.000.
(Menu brongkos yang nikmat di warung makan Nasi Merah Pari Gogo. Foto: Dok. Arthurio Oktavianus)
Langganan pejabat
Atik (68) bersama lima orang lain yang bersantap di warung makan Nasi Merah Pari Gogo mengatakan sering mampir menikmati menu yang tersedia di situ, bila kebetulan sedang berada di Semanu.
"Warung ini sudah lama sekali. Sejak tahun 90-an saya sering ke sini. Menunya tidak berubah,” katanya. Warung makan ini juga menjadi langganan para pejabat di tingkat daerah, provinsi hingga tokoh nasional.
Dari foto yang dipajang, bisa dilihat foto Sri Sultan Hamengku Buwono X yang mendampingi Presiden Joko Widodo beserta Iriana Widodo, saat mampir di warung usai melakukan kunjungan kerja di daerah Yogyakarta tahun 2016 lalu.
Pada dinding bangunan lain, ada juga foto Megawati Soekarno Putri yang sedang mengambil lauk dari wadah tanah liat.
(Minuman teh poci yang tersaji di warung makan Nasi Merah Pari Gogo. Foto: Dok. Arthurio Oktavianus)
Generasi ketiga
Warung makan yang dikelola oleh Purwanto ini bisa dikatakan sudah sangat legend di daerah Semanu. Purwanto merupakan generasi ketiga yang menjalankan usaha kuliner itu.
Menurut Mbak Parmi, putri ke tiga Purwanto, sudah menjadi komitmen pengelola untuk tidak membuka cabang waung makan Pari Gogo ke tempat lain.
“Dari dulu sampai sekarang, letak warungnya di sini saja. Menu yang disajikan pun tidak berubah. Selalu itu saja, seperti yang tertera dalam daftar menu,” katanya. Selain itu, bahan-bahan makanan yang disediakan juga berasal dari daerah lokal. Jadi, kapan kamu mau mampir ke Warung Nasi Merah Pari Gogo? Jangan lupa mampir untuk menikmatinya ya.
(TIN)