FITNESS & HEALTH

Mengenal Obat Sirup Kering dan Cara Pemakaian yang Tepat

Yuni Yuli Yanti
Selasa 23 April 2024 / 09:00
Jakarta: Seiring berkembangnya zaman dan teknologi, kebutuhan para Ibu pun semakin beragam atas pemilihan obat untuk Si Kecil. Melalui inovasi terbarunya, PT. Tempo Scan Pasific menghadirkan bodrexin Flu & Batuk PE Dry Syrup untuk meredakan flu dan batuk anak yang disertai batuk berdahak, sebagai obat pertama dan satu-satunya dengan format Dry Sirup atau Sirup Kering yang dijual bebas di Indonesia.

Dr. Melia Yunita, M.Sc., Sp.A selaku Dokter Spesialis Anak menjelaskan sirup kering adalah inovasi terbaru dalam sediaan obat. Seperti diketahui, ada berbagai format sediaan obat yang yakni tablet, sirup, dan juga dry syrup (sirup kering).

Inovasi obat dalam bentuk sirup kering  awalnya dibuat untuk menyiasati bahan-bahan yang tidak stabil terhadap air dalam jangka waktu lama, namun perlu dibuat dalam bentuk sediaan cair (sirup) agar obat lebih mudah diberikan pada anak. 

"Dalam satu obat isinya enggak cuma nama obatnya aja, tapi harus ada bahan tambahan yang membuatnya aman dan rasanya lebih enak. Ada beberapa bahan yang tidak tahan lama jika dia larut dalam air. Untuk mengakali itu makanya ada sirup kering yang hanya dilarutkan air saat ingin dipakai," jelasnya. 

Selain itu, Dr. Melia menambahkan saat ini obat sediaan Dry Syrup atau sirup kering memang menjadi salah satu alternatif Ibu untuk diberikan kepada anak ketika sakit. Selain mudah dalam proses melarutkannya, Dry Syrup juga sudah terbukti aman karena tidak mengandung pelarut Propilen Glikol, Polietilen Glikol, Sorbitol, dan/atau Gliserin Gliseroldan.

"Dry Syrup juga dapat dilarutkan sendiri oleh Ibu menggunakan air matang sesuai dengan instruksi yang tersedia," tutur Dr. Melia dalam Talkshow "Inovasi terbaru dari Bodrexin", Senin, 22 April 2024 di Hotel JS Luwansa, Jakarta. 
 

Cara Pakai Sirup Kering

Dalam kesempatan yang sama Diana Theodora selaku General Manager Brand Communication & Content Health Care PT. Tempo Scan Pacific menjelaskan produk bodrexin Flu & Batuk PE Dry Syrup diproduksi dengan teknologi modern, sehingga menghasilkan produk yang bermutu dan berkualitas. 

Produk ini dapat dilarutkan sendiri oleh Ibu dengan cara 3T yaitu Tambahkan air matang hingga tanda batas, lalu Tutup botol rapat-rapat dan kocok hingga tercampur dengan sempurna (homogen), Tunggu dan diamkan sejenak. 

"Jika setelah didiamkan permukaan sirup turun, tambahkan air hingga tanda batas (60 ml) dan kocok kembali hingga merata. Sirup kering ini bebas dari pelarut tambahan, tidak menggunakan mengandung pelarut Propilen Glikol, Polietilen Glikol, Sorbitol, dan/atau Gliserin Gliserol," tambah Diana.

Menyambut baik hadirnya bodrexin Flu & Batuk PE Dry Syrup, Brand Ambassador bodrexin, Selebriti, Tasya Kamila sangat mengapresiasi langkah PT Tempo Scan Pacific yang telah menghadirkan bodrexin Flu & Batuk PE Dry Syrup untuk anak Indonesia. 

"Segala upaya pun akan dilakukan Ibu agar Si Kecil dapat kembali beraktivitas dengan ceria, salah satunya selalu SIAP SEDIA obat yang pas dan efektif ketika anak memiliki gejala flu dan batuk. Dengan hadirnya sirup kering ini tentu dapat membantu saya dan Ibu-ibu di Indonesia dalam meredakan flu dan batuk anak sehingga saya tidak cemas dan khawatir. Terlebih, bodrexin telah dipercaya sebagai pilihan Ibu Indonesia dari generasi ke generasi," tutup Tasya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)

MOST SEARCH