BEAUTY

3 Berita Terpopuler Gaya: Rekomendasi Bedak buat Kulit Sawo Matang Hingga Sunscreen Murah di Indomaret

Yatin Suleha
Selasa 25 November 2025 / 06:05
Jakarta: Pada riasan, bedak bisa menghaluskan, menyamarkan, dan membuat tampilan kulit tampak matte sehingga kulit terlihat seperti hasil airbrush dan sempurna. Tapi, apakah warna bedak yang dipilih dan digunakan sudah sesuai dengan warna kulitmu? 

Misal, kamu memiliki warna kulit sawo matang, bedak yang terlalu terang atau terlalu gelap bisa mengubah tampilan riasan wajah, membuatnya tampak pucat, kusam, atau tidak merata. 

Jadi, yuk, temukan shade atau warna bedak yang sesuai dengan kulit sawo matangmu agar memberi sentuhan airbrush flawless yang ajaib pada kulitmu.

Berikut ini, Medcom.id/gaya merangkum berita menarik yang terjadi sepanjang Senin, 24 November 2025:
 

1. Rekomendasi 4 Bedak dan Warna-warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang


Setiap jenis kulit memiliki karakteristik masing-masing. Begitu pun dengan kulit sawo matang yang umumnya memiliki undertone hangat seperti kuning keemasan atau olive. Namun, penting juga untuk mempertimbangkan jenis kulit (berminyak, kering, kombinasi) saat memilih formula bedak. 

Kulit berminyak sebaiknya menggunakan bedak matte, sedangkan kulit kering cocok dengan formula dewy atau mengandung pelembap. 

Dan warna-warna yang cocok kamu pilih saat membeli bedak untuk kulit sawo matang, adalah natural beige, warm honey, golden sand, caramel, medium tan, toffee, mocha, almond, bronze, tan, dan cinnamon. 



Selengkapnya klik di sini
 

2. 5 Inspirasi Airport Outfit Santai ala Rose BLACKPINK yang Bisa Kamu Tiru!


Selain tampilan makeup, gaya fashion para idol K-pop juga sukses memengaruhi preferensi para fashionista di berbagai belahan dunia. 

Mulai dari gaya berpakaian sehari-hari, saat hangout, ke pesta hingga ketika mereka berada di bandara pun turut ditiru oleh para K-popers sejati. 

Rosé BLACKPINK menjadi salah satu idol K-pop dengan airport outfit yang terlihat kece dan modis di setiap kesempatan. Meski, gaya busananya tergolong cukup santai, namun padu padan outfit penyanyi lagu 'APT' ini selalu terlihat trendi dan fashionable banget. 



Selengkapnya klik di sini
 

3. Bagus dan Murah! Ini 4 Sunscreen di Indomaret Mulai Rp20 Ribuan


Sunscreen merupakan salah satu produk yang wajib kita miliki di tengah cuaca panas Indonesia. Bagi para pemula, tentunya ingin mencoba sunscreen yang murah.

Sunscreen atau tabir surya adalah produk perawatan kulit yang berfungsi melindungi kulit dari radiasi ultraviolet (UV) berbahaya dari sinar matahari, seperti UVA dan UVB. 

Manfaatnya adalah mencegah kerusakan kulit seperti terbakar matahari (sunburn), penuaan dini, dan menurunkan risiko kanker kulit.


Selengkapnya klik di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH