BEAUTY

Bahagianya Amanda Manopo Tak Sendiri Lagi Jalani Perawatan Kecantikan

Elang Riki Yanuar
Minggu 09 November 2025 / 15:07
Jakarta: Amanda Manopo tak bisa menutupi rasa bahagianya setelah resmi menikah dengan Kenny Austin. Setelah menikah, Amanda menyebut dirinya kini tak sendirian lagi setiap melakukan perawatan kecantikan karena sang suami ikut menemani. 

Menurut Amanda, aktivitas perawatan diri juga menjadi bagian quality time bersama mereka. Terlebih lagi, pasangan muda ini baru saja menikah sehingga ingin selalu menghabiskan waktu berdua.

"Senang banget ya. Akhirnya aku hadir tidak sendirian lagi. Aku sekarang hadir bersama dengan Kenny, suami. Karena sama-sama sibuk, kalau kita memang waktu luangnya cukup lumayan banyak, salah satu quality time kita ya treatment bareng gitu," kata Amanda Manopo di Klinik Derma Pro, Jakarta Barat.

Amanda bersyukur suaminya selalu mudah setiap kal diajak melakukan perawatan diri. Sebagai pasangan yang sama-sama menekuni dunia keartisan, Amanda selalu mengingatkan Kenny tentang pentingnya penampilan di depan kamera.

"Susah-susah gampang ya, cuma mungkin karena dia syuting pastinya penampilan nomor satu, jadi makanya mau diajak. Jadi, kalau dulu-dulu mungkin kayak skin care-nya juga ya, maksudnya laki paling gitu-gitu saja kan. Kalau sekarang sudah, sudah upgrade skin care-nya, gitu," jelas Amanda. 
"Pokoknya kalau aku mah ikut saja, gak mau berantem, yang penting kamu happy, sayang," timpal Kenny ke Amanda.

Dalam momen tersebut, Amanda dan Kenny memutuskan mencoba perawatan baru bernama laser CO2 Tetra Pro di Derma Pro. Treatment yang diklaim bisa mencerahkan kulit ini membuat proses penyembuhan kulit lebih cepat tanpa kemerahan atau downtime menggunakan teknologi laser CO2 asal Italia dengan sistem cool peel.

"Ini inovasi baru dengan teknologi cool peel. Ini teknologi pintar yang membuat laser itu lebih dingin. Jadinya nanti waktu pemulihan akan lebih singkat, tanpa rasa panas dan juga tanpa rasa nyeri. Tapi nanti hasil bakal lebih maksimal dan presisi jadi kulit yang tumbuh itu bakal lebih kenyal, lebih halus, gak ada pori-pori, gak ada bekas jerawat ataupun flek," jelas dr. Andreas Surya, dipl. AAAM, Aesthetic Specialist Dermapro Jakarta.

Setelah melakukan konsultasi, Amanda dan Kenny yakin hasil yang didapat sesuai yang mereka inginkan. Mereka juga ingin melakukan perawatan jenis lain agar hasilnya lebih maksimal. 

"Jadi, sekarang memang harus tetap treatment dari dalamnya juga. Mungkin nanti kita juga tinggal konsultasi sama dokter saja ya, kira-kira Kenny butuhnya apa, karena kebetulan memang mukanya lagi kering banget karena kan aktivitas terus ya di luar ruangan, kena sinar matahari dan tiap hari juga make up. Jadi ya mumpung datang ke sini akan kita borong semua treatment," papar Amanda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)

MOST SEARCH