Sejarawan amatir Jerman Dieter Stockmann berjalan di sepanjang saluran drainase yang merupakan sisa Rute 46, jalan tol yang ditinggalkan era Nazi, di hutan dekat Wuerzburg, pada 21 Agustus 2019 lalu.
Dimulai pada 1936, Rute 46 dimaksudkan untuk memamerkan keindahan Jerman - menghubungkan reruntuhan kastil yang terkenal dengan kota bersejarah Wurzburg dan Fulda. Bentangan sepanjan 40 kilometer adalah bagian dari proyek besar yang dirancang selama Republik Weimar untuk menghubungkan Hamburg di Jerman utara dengan Danau Constance di selatan.
Sekitar 4.500 orang bekerja di proyek tersebut, dengan membersihkan jalan setapak yang melewati pepohonan dan membangun jembatan dan sistem drainase. Tetapi, sebelum aspal pertama dimulai, proyek itu dibatalkan pada 1939 karena tidak dianggap penting secara strategis oleh tentara Jerman. Para pekerja meninggalkan struktur setengah jadi yang secara bertahap diambil alih oleh tumbuh-tumbuhan.
Sisa-sisa Rute 46 telah diketahui tetapi daerah itu dulunya dianggap 'tabu, menurut Dieter Stockmann, yang telah mempelajari proyek ini selama 20 tahun.
Tapi hari ini situs itu menarik pengunjung dan pemerintah setempat berseru untuk mengubahnya menjadi objek wisata - sebagai salah satu cara lain untuk melawan propaganda Nazi.
Juergen Lippert, wali kota kotamadya Gemuenden am Main, tempat sebagian besar jalan berada, mengatur sekitar selusin tur berpemandu setiap tahun. "Selama tur, kami membongkar kebohongan yang sekarang masih dianggap benar. Misalnya, jalan raya tidak ditemukan oleh Hitler," kata pria 53 tahun itu.