Jakarta: Sedikitnya dua orang meninggal dan dua lainnya terluka dalam insiden penembakan di sebuah peternakan terapi bagi orang-orang dengan masalah mental atau sosial di Belanda, Kamis, 5 Mei 2022 waktu setempat.
"Korban meninggal adalah seorang gadis berusia 16 tahun dan seorang perempuan 34 tahun," kata juru bicara polisi di tempat kejadian seperti dikutip oleh kantor berita ANP. "Seorang anak laki-laki berusia 13 tahun dan seorang perempuan berusia 20 tahun terluka parah akibat penembakan tersebut."
Polisi Belanda mengatakan mereka telah menangkap seorang pria setelah insiden yang terjadi di Alblasserdam, yang menghadap ke kincir angin terkenal, Kinderdijk di dekat Rotterdam. Kincir angin tersebut termasuk dalam situs warisan dunia UNESCO.
"Tersangka telah ditangkap dan senjata api telah disita. Saksi-saksi dirawat, bantuan diatur untuk mereka. Investigasi sedang berlangsung," kata polisi Rotterdam di Twitter.
Tersangka laki-laki telah dikenal polisi selama beberapa tahun sebagai seorang yang kebingungan dan mengganggu.
"Penembakan itu terjadi di sebuah peternakan di mana anak-anak, remaja, dan orang dewasa dengan kondisi seperti autisme dan Alzheimer bekerja dengan hewan sebagai bentuk terapi," kata penyiar NOS. AFP PHOTO/ANP/Sem van der Wal