Munich: Bayern Muenchen menang 4-0 atas Stuttgart di lanjutan Bundesliga di pekan ke-26 Liga Jerman digelar di Allianz Arena, Sabtu, 20 Maret 2021. Robert Lewandowski jadi bintang untuk Bayern yang main dengan 10 orang sejak menit-menit awal.
Tuan rumah sudah kehilangan Alphonso Davies pada menit ke-12 karena mendapat kartu merah.
Meski kalah jumlah pemain, Bayern justru memanas. Empat gol sekaligus dicetak Bayern pada babak pertama.
Lewandowski mencetak hattrick dengan mencetak gol pada menit ke-17, 23, dan 39. Satu lagi gol Bayern di laga ini diciptakan oleh Serge Gnabry pada menit ke-22.
Kemenangan ini membuat Bayern Muenchen masih nyaman di puncak klasemen Liga Jerman dengan 61 poin dari 26 pertandingan, unggul empat angka atas RB Leipzig yang ada di urutan kedua. Sementara Stuttgart tertahan di peringkat kedelapan dengan 36 poin. AFP Photo/Andreas Gebert/Christof Stache/Matthias Balk						Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News