Brighton: Skor 1-1 tercipta dalam laga Brighton vs Liverpool yang tersaji dalam Liga Inggris pekan ke-10, Sabtu, 28 November 2020. Hasil ini mengantar Liverpool naik ke puncak klasemen, menggeser posisi Tottenham Hotspur.
Brighton sempat gagal mengonversi hadiah penalti di babak pertama, sedangkan the Reds dua kali mencetak gol yang dianulir VAR.
Kedua tim bermain imbang tanpa gol di sepanjang babak pertama, kemudian the Reds membuka skor melalui Diogo Jota. Keunggulan Liverpool bertahan sampai injury time tapi laga mesti berakhir seri setelah Brighton mampu mencetak gol balasan melalui penalti Pascal Gross.
Dengan satu tambahan angka yang diperoleh Liverpool naik ke posisi teratas klasemen usai mengoleksi 21 poin hasil 10 pertandingan. AFP Photo
(KHL)