Jakarta: Jerman meraih kemenangan 2-0 atas Liechtenstein dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup J zona Eropa di Stadion Kybunpark, St. Gallen, Swiss, Jumat, 3 September 2021 dini hari WIB.
Gol-gol Jerman dicetak oleh Timo Werner dan Leroy Sane. Laga ini juga menjadi penampilan perdana timnas Jerman bersama pelatih baru, Hansi Flick yang menggantikan Joachim Loew.
Jerman bermain menekan sejak peluit tanda pertandingan dimulai dan mendapat peluang untuk menjebol gawang Liechtenstein saat laga baru berjalan 4 menit lewat Joshua Kimmich. Sayang sepakan jarak dekatnya masih bisa diblok pemain lawan.
Tiga menit kemudian Tim Panser kembali mengancam gawang Liechtenstein lewat kerja sama Timo Werner dan Kai Havertz. Beruntung kiper Liechtenstein Benjamin Buchel masih bisa memblok sepakan Werner.
Jerman nyaris memecah kebuntuan pada menit ke-18 lewat sundukan Robin Gosens menyambut umpan silang Kimmich. Sayangnya bola masih membentur tiang gawang.
Die Mannschaft akhirnya berhasil menjebol gawang lawan pada menit ke-41 lewat TimoWerner menyelesaikan umpan terobosan Jamal Musiala. Skor berubah menjadi 1-0.
Di babak kedua Jerman terus menekan pertahanan Liechtenstein. Namun mereka baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-77 lewat sepakan Leroy Sane usai menerima umpan Leon Goretzka. Skor menjadi 2-0.
Tidak ada tambahan gol lagi hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan usai, membaut Jerman mengawali era Hansi Flick dengan kemenangan dua gol tanpa balas. Kemenangan ini membawa Jerman naik ke peringkat kedua klasemen Grup J dengan sembilan poin dari empat laga.
Jerman selanjutnya akan menjamu Armenia di Mercedes-Benz Arena, Stuttgart, Senin, 6 September 2021 dini hari WIB. AFP PHOTO/Christof Stache Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News