Tim Samuel Sekuritas Indonesia mangatakan, pagi ini pasar Asia dibuka merah dengan Nikkei dibuka minus 0,09 persen dan Kospi melemah 0,22 persen.
Sementara, pasar saham Amerika Serikat pada perdagangan semalam ditutup mixed jelang pengumuman data inflasi yang akan diumumkan pada Rabu waktu setempat.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Index Dow Jones melemah 0,26 persen sedangkan S&P 500 dan Nasdaq masing-masing menguat 0,25 persen dan 0,98 persen.
"Kami memperkirakan IHSG hari ini akan bergerak melemah seiring dengan pergerakan negatif bursa global, regional dan pasar komoditas," kata Dennies dalam riset harian, Rabu, 11 Maret 2022.
Tim juga menjelaskan, pasar komoditas mayoritas bergerak negatif. Harga minyak turun 3,63 persen ke level USD99,4 per bbl, emas turun 0,77 persen ke level USD1.838 per toz, CPO turun 2,06 persen ke level 6.746 ringgit Malaysia per ton dan harga batu bara turun 1,34 persen ke level USD348,75 per ton, sedangkan nikel naik 0,51 persen ke USD28.344 per ton.
Investor akan kembali mencermati pengumuman inflasi Amerika Serikat yang diprediksi akan berimbas juga ke negara berkembang, termasuk Indonesia.
Di sisi lain, Indonesia terus menunjukan penanganan kasus covid-19 yang kian membaik. Pada Selasa, 10 Mei 2022 hanya terjadi penambahan 456 kasus baru covid-19 dengan positive rate sebesar 0,4 persen.