Madrid: Keberhasilan Barcelona mencapai ke babak final Copa Del Rey musim 2018--2019 melahirkan rekor baru. Untuk pertama kali sepanjang sejarah, El Barca menjadi satu-satunya tim yang mencapai final sebanyak enam kali secara beruntun.
Bek Barcelona Gerard Pique bangga melihat pencapaian timnya. Ia yakin rekor kemenangan beruntun Barcelona akan sulit dilewati tim-tim lain.
Click to Expose
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Formulir kami di turnamen ini menunjukkan kami tampil sangat baik. Saya tidak berpikir rekor ini bisa diulang. Saya tidak berpikir tim mana pun akan mencapai begitu banyak final," ujar Pique.
Baca: Kick-Off Liga 1 Dipastikan Awal Mei
"Kami datang ke sini dan kami tidak memainkan permainan terbaik pada musim ini. Kami masih menang 3-0. Jadi, hasil ini menunjukkan ada sesuatu yang baik dalam tim kami," sambungnya.
"Kami akan mencoba dan memenangkan turnamen ini. Kami juga akan kembali bertanding di markas Madrid di La Liga akhir pekan ini. Kami tahu bahwa kami tidak bisa bersantai," tutur Pique.
Kepastian melaju ke final didapat Barcelona usai mengalahkan Real Madrid pada leg kedua babak semifinal, Kamis 28 Februari dini hari WIB. Pada laga tersebut, Blaugrana menang dengan skor telak 3-0.
Kemenangan tersebut membuat Barcelona menang atas Madrid dengan agregat 4-1. Sebelumnya, mereka ditahan imbang Los Blancos dengan skor 1-1 pada leg pertama.
Baca: City Gandeng Sponsor Baru Mulai Musim Depan
Pencapaian final ini menjadi yang keenam diraih Barcelona secara beruntun. Jumlah tersebut menjadikan Barcelona sebagai tim yang paling banyak meraih final beruntun di Copa Del Rey.
Kini, Barcelona tinggal menanti lawan mereka di final antara Valencia dan Real Betis. Kedua tim akan berduel pada leg kedua semifinal, Jumat 28 Februari dini hari WIB.
Selanjutnya, Barcelona dijadwalkan akan kembali berduel dengan Madrid pada lanjutan LaLiga Spanyol, Minggu 3 Februari dini hari WIB. (Four Four Two)
Video: Sorak Sorai Suporter Sambut Timnas U-22
(ACF)