Suporter Persebaya (Bonek Mania) melakukan kritik kepada dua pesepak bola yakni Amido Balde dan kiper Miswar Saputra. Mereka kecewa dengan penampilan kedua pemain tersebut pada leg pertama final Piala Presiden 2019.
Surabaya: Kekecewaan Bonek Mania dan Bonita (suporter Persebaya Surabaya), terhadap pemain jagoannya tidak berhenti saat laga berlangsung di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Selasa, 9 April 2019. Di media sosial (medsos), kolom komentar akun resmi instagram Persebaya Surabaya dibanjiri ribuan komentar kekecewaan oleh suporternya sendiri.Sebagian besar, komentar kekecewaan itu diarahkan ke penyerang Persebaya Amido Balde dan kiper Miswar Saputra. Bahkan tak sedikit netizen ikut mengomentari dua pemain Persebaya tersebut.
"Menurutmu Balde masih cocok gak main di Persebaya?, pemain kok lelet dan lambat. #BaldeOUT," tulis @dennyadam, dalam kolom komentar akun resmi instagram Persebaya Surabaya.
"Balde dan Miswar segera diganti. Pengen juara tidak?," tulis @dyasegk_bonita.
Ada juga komentar dari @rio_alfath27 "Apa guna punya tiga kiper, tapi kiper yang goblok yang dimainkan terus," tulisnya.
Baca: Performa Buruk, Djanur Bakal Rotasi Kiper Persebaya
Kedua pemain Tim Bajul Ijo itu jadi sasaran habis-habisan setelah dianggap kurang menunjukan performa terbaiknya pada laga partai pamungkas Piala Presiden 2019.Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, pun angkat bicara menanggapi komentar pedas bonek, bonita dan netizen. Pria yang akrab disapa Djanur itu pun mengajak para suporter bonek dan bonita untuk tidak mengkambing hitamkan siapapun.
"Mungkin bonek kecewa dengan kejadian menganggap Miswar salah. Tidak bisa pemain bagus terus. Kadang bagus dan kadang tidak bagus," kata Djanur.
Djanur mengajak bonek dan bonita tetap memberi suport terhadap para pemain Persebaya. Ia juga berharap doa dan dukungan terhadap warga Surabaya agar bisa menjadi juara nantinya.
"Mari kita tetap beri suport ke pemain. Kalau kecewa kita juga kecewa. Mohon doa dan dukungan supaya bisa juara Piala Presiden," kata Djanur.
Persebaya ditahan imbang oleh Arema FC pada leg pertama pertandingan final piala presiden 2019. Arema FC melalui dua pemainya, Hendro Siswanto (32′) dan Makan Konate (78′) berhasil menjebol gawang Persebaya yang dijaga Misywar Syahputra.
Sedangkan gol dari Persebaya Surabaya diciptakan oleh Irfan Jaya (7′) dan Damian Lizio yang berhasil mencetaknya melalui titik putih pada menit ke 71.
Setelah ini, Persebaya akan menghadapi Arema FC di laga final Leg ke 2 di stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat 12 April 2019. Pelatih Persebaya Djajang Nurjaman tetap optimistis leg kedua timnya bisa bermain bagus dan menjadi juara.
Video: Higuain Berharap Dipermanenkan Chelsea
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ASM)
