\ Perbedaan Timnas Senior dan Timnas U-23 di Mata Milla
Luis Milla (kiri). (Foto: MTVN/Kautsar Halim)
Luis Milla (kiri). (Foto: MTVN/Kautsar Halim)

Timnas Indonesia vs Timnas Suriah U-23

Perbedaan Timnas Senior dan Timnas U-23 di Mata Milla

Bola timnas indonesia pertandingan persahabatan
Patrick Pinaria • 18 November 2017 23:19
Bekasi: Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Senior harus bertekuk lutut di hadapan Timnas Suriah U-23 pada laga uji coba yang digelar pada Kamis 16 November dan Sabtu 18 November. Pertama, Timnas U-23 kalah dengan skor 2-3, sedangkan Timnas Senior takluk dengan skor 0-1.
 
Meski sama-sama menelan kekalahan, pelatih Luis Milla memiliki dua penilaian berbeda untuk kedua timnya. Pelatih asal Spanyol tersebut mengaku Timnas U-23 memiliki permainan lebih oke ketimbang seniornya.
 
"Timnas U-23 memang sudah mendapatkan medali perunggu di SEA Games 2018. Tim itu lebih memiliki permainan dinamis dan inisiatif yang baik," ujar Milla dalam jumpa media usai pertandingan, Sabtu 18 November 2017.

Baca: Respons Luis Milla Usai Dikalahkan Timnas Suriah U-23


"Sedangkan performa Timnas Senior, terutama saat melawan Suriah, saya tidak menyukai performa mereka pada babak pertama. Di mana, Suriah lebih intens. Sedangkan kami masih kurang inisiatif dan ide permainan kami masih kurang jelas," lanjutnya.
  Namun, Milla memaklumi performa skuatnya masih kurang baik. Sebab, ia mengaku belum banyak memiliki waktu untuk latihan bersama pemain Timnas Senior ketimbang pemain Timnas U-23.
 
"Wajar karena kami masih jarang ketemu. Saya sering melatih Tim U-23 sedangkan dengan senior, saya jarang," tutur Milla.
 
Sejauh ini, Milla memang lebih sibuk melatih Timnas U-23. Maklum, karena Timnas U-23 memiliki agenda penting pada 2017. Di antaranya adalah Kualifikasi Piala Asia U-23 dan SEA Games 2017.
 
Pada kualifikasi, Indonesia U-23 gagal lolos setelah hanya finis di peringkat ketiga. Namun, pada ajang SEA Games, mereka meraih perunggu usai mengalahkan Myanmar.
 
Video: Derby della Capitale Diprediksi Berlangsung Panas
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ASM)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif