\ Van Djik: Liverpool Takkan Parkir Bus
Bek Liverpool, Virgil van Dijk (Foto: AFP/ Paul Ellis)
Bek Liverpool, Virgil van Dijk (Foto: AFP/ Paul Ellis)

Jelang Manchester City vs Liverpool

Van Djik: Liverpool Takkan Parkir Bus

Bola liga champions 2017--2018
Riyan Ferdianto • 10 April 2018 10:38
Manchester: Bek Liverpool, Virgil van Dijk, menegaskan timnya tidak perlu bermain bertahan atau parkir bus saat menjamu Manchester City pada leg kedua, dini hari nanti. Seperti diketahui, The Reds bermodalkan kemenangan 3-0 pada pertemuan pertama pekan lalu.
 
Bermain di kandang City nanti tidak membuat Liverpool harus berhati-hati dan lebih mengutamakan bermain bertahan. Hal tersebut dinyatakan sendiri oleh Van Dijk yang ingin bermain menyerang seperti pada leg pertama tersebut. Saat itu, ketiga gol Liverpool dicetak pada 45 menit pertama

Klik di sini:Keseimbangan Tim jadi Fokus Guardiola

"Kami tidak akan melakukan permainan bertahan di Etihad Stadium. Kami harus melakukan permainan menyerang," kata Van Dijk.
 
"Kami tidak ingin pergi ke sana dan berpikir kami bisa kalah dan kami masih lolos. Kami harus memenangkan pertandingan ini," tambahnya.
  Liverpool memang hanya perlu hasil imbang untuk lolos ke semifinal, atau minimal kalah dengan selisih dua gol. Sedangkan bagi Manchester City kesempatan lolos terbilang sangat sulit, sebab tim asuhan Pep Guardiola harus memenangkan pertandingan minimal dengan skor 4-0. (ESPN)
 
Video: Preview Persija vs Johor Darul Ta'zim

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(FIR)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif