\ Terungkap, Ancelotti Ternyata Tak Pernah Dihubungi Liverpool
Carlo Ancelotti (Foto: AFP/DANI POZO)
Carlo Ancelotti (Foto: AFP/DANI POZO)

Terungkap, Ancelotti Ternyata Tak Pernah Dihubungi Liverpool

Bola liga inggris liverpool
Krisna Octavianus • 19 Oktober 2015 18:18
medcom.id, Italia: Carlo Ancelotti mengungkapkan bahwa ia tidak pernah didekati oleh Liverpool ketika The Reds mencari pengganti Brendan Rodgers. Ia juga mengaku tak dihubungi oleh manajemen The Anfield Gank.
 
Pelatih asal Italia itu sempat disebut-sebut untuk menjadi pelatih baru Liverpool sebelum akhirnya The Reds resmi menunjuk Juergen Klopp. Nama Ancelotti muncul ke permukaan setelah mantan pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp menyebut bahwa Don Carlo menjadi pilihan utama tim yang bermarkas di Anfield itu.
 
"Saya tidak ada kontak dengan Liverpool. Ketika kursi kepelatihan salah satu tim lowong, mereka selalu menggunakan nama-nama pelatih yang menganggur, jadi, nama saya ikut disebut-sebut," ujar Ancelotti.
  "Namun, sebenarnya saya tidak pernah dihubungi langsung dengan manajemen Liverpool," ungkap mantan pelatih Real Madrid itu.
 
Setelah Liverpool resmi menunjuk Klopp, pelatih yang memiliki tiga gelar Liga Champions itu kini dikaitkan dengan Bayern Muenchen. (Goal)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ACF)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif