medcom.id, Liverpool: Liverpool bakal menghadapi Arsenal pada pekan ke-17 Liga Inggris 2014-15, Minggu (21/12). Ketimbang The Gunners, The Reds seharusnya lebih cemas dalam menatap laga ini. Bukan apa-apa. Steven Gerrard dkk kerap tersandung saat melakoni laga pekan ke-17 di ajang Liga Primer dalam 10 tahun terakhir.
Sejak 2004-05 hingga 2013-14, Liverpool kalah dalam empat kesempatan ketika kompetisi memainkan pekan ke-17. Sementara Arsenal, cuma menelan dua kali kekalahan pada pekan yang sama dalam 10 tahun terakhir.
Sejarah pertemuan dengan The Gunners juga berpihak kepada The Reds. Sepanjang sejarah, mereka sudah dua kali bersua pada pekan ke-17 Liga Inggris. Dari kedua laga itu, tak sekali pun Liverpool meraih kemenangan. Justru, The Reds pernah dibantai dengan skor 0-6. Kekalahan telak itu dirasakan Liverpool pada pekan ke-17 Liga Inggris musim 1931-32 silam. (Worldfootball)
Pencapaian yang didapat Liverpool dan Arsenal pada pekan ke-17 Liga Primer sejak 2004-05 hingga 2013-14
Liverpool
Menang: 4
Seri: 2
Kalah: 4
Arsenal
Menang: 3
Seri: 5
Kalah: 2
Pertemuan Liverpool vs Arsenal pada pekan ke-17 sepanjang sejarah Liga Primer
1979-80 Pekan ke-17 Arsenal 0-0 Liverpool
1931-32 Pekan ke-17 Arsenal 6-0 Liverpool
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(HIL)