\ Ezra Walian Resmi jadi Pemain Almere City
Ezra Walian bersama sang ayah saat teken kontrak dengan Almere City (Foto: almere city)
Ezra Walian bersama sang ayah saat teken kontrak dengan Almere City (Foto: almere city)

Ezra Walian

Ezra Walian Resmi jadi Pemain Almere City

Bola bursa transfer pemain
Krisna Octavianus • 29 Agustus 2017 22:58
medcom.id, Almere: Teka-teki ke mana striker naturalisasi Indonesia, Ezra Walian akan berlabuh akhirnya terjawab. Striker berusia 19 tahun itu akan bermain di Almere City FC, klub kasta kedua Liga Belanda.
 
Hari ini, Selasa 29 Agustus dia menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Almere City. Ini sekaligus membuat dia akan bertahan di Belanda setelah dikabarkan menjalani trial bersama West Ham United awal bulan ini.
 
BACA:Indonesia Tuntaskan Perjuangan di SEA Games dengan Manis
  Seperti melansir dari situs resmi Almere City, Ezra yang saat ini masih berada di Malaysia karena mengikuti ajang SEA Games akan segera ke Belanda dan menjalani latihan bersama tim.
 
"Saat ini, Walian masih berada di Malaysia, di mana dia berpartisipasi dengan Indonesia di SEA Games. Dia akan kembali ke Belanda pada 31 Agustus dan kemudian akan bergabung dengan skuat Almere City FC," tulis rilis resmi klub.
 
"Dengan Ezra kami mendapatkan masa depan yang menjanjikan. Karena status heroiknya di Asia, dia memiliki beberapa pilihan, tetapi menarik ambisi Ezra bahwa dia memilih Almere City FC sebagai panggung untuk pengembangan karier lebih lanjut," kata manajer Umum tim, John Bes.

????????#WelkomEzra ????????#SelamatdatangEzra

A post shared by Almere City FC (@almerecityfc) on


 
Ezra adalah produk akademi AZ Alkmaar dan pindah ke Ajax pada 2012. Pada 2013, dia menandatangani kontrak profesional pertamanya di Ajax, setelah itu ia melakukan debutnya bersama tim muda Ajax pada 26 September 2016. Striker bertinggi bada 183cm itu memainkan 22 pertandingan untuk tim muda Ajax.
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(KRS)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif