\ Pelatih Barito Putera Tertantang dengan Aturan Anyar Liga 1
 Pelatih Jacksen F Tiago bersalaman dengan sejumlah pemain timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Pelatih Jacksen F Tiago bersalaman dengan sejumlah pemain timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Pelatih Barito Putera Tertantang dengan Aturan Anyar Liga 1

Bola liga indonesia
Andi Aan Pranata • 02 April 2017 17:04
medcom.id, Makassar: Aturan anyar Liga 1 direspons positif oleh pelatih Barito Putera, Jacksen F Thiago. Ia mengaku tertantang jika harus menggunakan para pemain yang berusia maksimal 23 tahun.
 
Menurut Jacksen, kewajiban memainkan pemain muda akan mendorong para pelatih menjadi lebih kreatif. "Pelatih akan lebih banyak berpikir dalam menggunakan pemain. Untuk menang, akan butuh kepintaran dan keberuntungan," kata Jacksen di Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu 2 April 2017.


Klik: Gasak Empoli, Roma kembali ke Tren Positif


Jacksen berada di Makassar untuk mendampingi anak asuhnya melakoni laga uji coba kontra PSM Makassar. Laga tersebut digelar kemarin, Sabtu 1 April, dan berakhir dengan kedudukan imbang, 2-2.
 
PSSI telah menetapkan sejumlah aturan baru di Liga 1, yang salah satunya terkait kewajiban memiliki lima pemain U-23. Nantinya, tiga di antaranya lima pemain U-23 itu harus dimainkan sebagai starter pada 45 menit pertama.


Klik: MU Nyaris Tidak Pernah Kebobolan selama Sesi Uji Coba


Jacksen mengungkapkan, para klub peserta Liga 1 seharusnya mendukung peraturan tersebut. Peraturan itu ia anggap sudah tepat karena bisa membuat kualitas pemain muda menjadi lebih baik.
  "Peraturan itu bukan halangan. Saya tidak menyalahkan peraturan sama sekali. Bagaimana pemain dapat pengalaman kalau tidak dapat banyak kesempatan," ujar pria asal Brasil tersebut.
 
"Dengan keadaan seperti sekarang, akan mempercepat proses pemain-pemain muda menjadi dewasa," tambah Jacksen menutup.
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(KAU)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif