Selasa 22 Maret pagi waktu setempat, Belgia diguncang insiden ledakan bom yang terjadi di bandara Zaventem, Brussels. Bom tersebut meledak di meja pemeriksaan maskapai American Airlines. Sebelas orang dilaporkan tewas akibat insiden mengerikan itu.
Sekarang, semua penerbangan dari dan menuju bandara Zavantem dibatalkan. Meledaknya bom di bandara Zavanetem mendapat perhatian dari Mignolet dan Vertenghon. Keduanya direncanakan akan menuju Brussels pada Senin 28 Maret guna melakoni pertandingan persahabatan kontra Portugal pada Rabu 30 Maret WIB.
"Tidak percaya saya membaca hal-hal ini lagi," tulis Vertonghen di akun twitter miliknya, @JanVertognhen.
Can't believe I'm reading these things again...
— Jan Vertonghen (@JanVertonghen) March 22, 2016
Sementara itu, Mignolet yang juga dipanggil Marc Wilmots untuk masuk skuat timnas Belgia men-tweet emoticon berdoa dengan tulisan #Zavantem.
????????#Zaventem
— Simon Mignolet (@SMignolet) March 22, 2016
Peledakan yang terjadi di Brussels mengancam laga Belgia vs Portugal. Pertandingan rencananya akan berlangsung di Stadion King Baudoin, Brussels. Sebelumnya, anak asuh Wilmots pernah gagal bertanding kontra Spanyol pada 18 November 2015 selepas kejadian bom Paris.
Sejauh ini Federasi sepak bola Belgia belum mengomentari apakah pertandingan Belgia kontra Portugal akan tetap berlangsung atau tidak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ACF)
