\ Banyak Tantangan, Neymar Makin Bertumbuh
Neymar Da Silva. (Foto: AP/Alberto Saiz)
Neymar Da Silva. (Foto: AP/Alberto Saiz)

Banyak Tantangan, Neymar Makin Bertumbuh

Bola timnas brasil
Alfa Mandalika • 06 Maret 2015 11:03
medcom.id, Rio de Janeiro: Juru taktik Timnas Brasil Carlos Dunga memberikan kepercayaan untuk Neymar Da Silva menjadi kapten tim. Kepemimpinan Neymar akan diuji pada laga persahabatan kontra Prancis dan Cile akhir bulan ini.
 
Bukan tanpa alasan Dunga menunjuk Neymar. Selain apik dalam mencetak gol, Neymar dinilai bisa memberikan motivasi kepada para pemain. Usai Piala Dunia, Neymar sudah mencetak tujuh gol di pertandingan internasional.
 
"Sebagai kapten, saya tidak mengatakan bahwa Neymar adalah kejutan. Tapi banyak catatan positif yang ia tunjukkan kepada kami sehingga kami sudah berbicara dengan Komisi Teknis, Direktur, dan Presiden Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF)," ungkap Dunga.
  "Ia pemain yang suka dengan tantangan. Semakin besar tanggung jawab, ia akan semakin berkembang dan ia akan bertumbuh," sahut Dunga.
 
Dunga juga menegaskan bahwa Brasil tidak boleh terlalu mengandalkan Neymar. Pasalnya, jika berlebihan akan berdampak buruk bagi Selecao.
 
"Apa yang kami lihat adalah setiap kali Brasil menjadi juara Piala Dunia, kami telah memiliki tim yang kuat. Dan tentu saja, ada beberapa pemain hebat seperti tahun 1958, 1962, 1970, 1994, dan 2002. Kami berharap bahwa individualisme tidak memecahkan masalah ini," sambungnya.
 
"Ia (Neymar) harus melakukan sesuatu yang berbeda. Ia harus memiliki sikap yang baik dan bisa mengambil keputusan," papar Dunga.
 
Brasil akan menghadapi Prancis pada 27 Maret di Stade de France dan berjumpa Cile pada 29 Maret. (Soccerway)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ASM)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif