\ Dua Pemain Atletico Jadi Tumbal Kekalahan
Bek Atletico Madrid, Guilherme Siqueira (Foto: AFP PHOTO/ MIGUEL RIOPA)
Bek Atletico Madrid, Guilherme Siqueira (Foto: AFP PHOTO/ MIGUEL RIOPA)

Dua Pemain Atletico Jadi Tumbal Kekalahan

Bola liga spanyol 16 besar liga champions
26 Februari 2015 22:52
medcom.id, Madrid: Atletico Madrid diterpa masalah serius usai kalah dari Bayer Leverkusen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Dua penggawanya mengalami cedera dan terancam absen untuk beberapa waktu.
 
Atletico Madrid harus kehilangan kedua pemainnya Guilherme Siqueira dan Saul Niguez saat kalah 0-1 dari Leverkusen di Bay Arena, Kamis, 26 Februari dini hari WIB.
 
Kedua pemain tersebut terpaksa ditarik keluar karena terlihat tertatih-tatih di dalam lapangan. Hal itu membuat pelatih Diego Simeone, kesal karena keduanya adalah pemain penting dalam skuatnya.
  "Siqueira mengalami cedera hamstring pada paha kirinya, sedangkan Niguez mengalami masalah pada bagian ginjal," dikutip melalui website resmi klub.
 
"Saat ini kedua pemain tersebut sedang menjalani pemeriksaan di klinik Leverkusen," lanjutnya.
 
Dengan cedera ini, baik Siqueira dan Niguez terancam absen saat Atletico bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan, kandang Sevilla pada lanjutan kompetisi La Liga, Senin 2 Maret 2015 dini hari WIB. (Goal/Rilangga F. Prasetya)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ACF)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif