Leicester memang tidak terlalu oke prestasinya di Liga Primer. Sampai pekan kedelapan, mereka bertengger di posisi 13.
Namun, jika melihat raihan di Liga Champions, The Foxes tampil cemerlang. Mereka menyapu bersih dua kemenangan dan memimpin klasemen grup G.
"Ini pertama kalinya kami tampil di Eropa dan jika para pemain permainannya sedikit naik turun, itu hal yang normal," ujar Ranieri seperti disadur UEFA, Selasa (18/10/2016).
"Mereka (pemain Leicester) adalah manusia, bukan mesin. Prioritas kami adalah Liga Primer tapi kami ingin melaju ke fase gugur. Untuk alasan ini dua pertandingan berikutnya sangat penting bagi kami dan untuk alasan ini saya menyimpan beberapa pemain untuk besok," sambungnya.
Perihal calon lawan Leicester di Liga Champions dini hari nanti, Ranieri menilai Kopenhagen memiliki skuat yang terorganisir.
"Kopenhagen adalah tim yang punya organisasi permainan yang baik. Mereka seperti tentara yang memiliki postur yang baik, solid, dan kuat di udara. Kami harus menunjukkan kualitas terbaik kami," tegas pelatih asal Italia itu. (UEFA)
Video: Laga Liverpool vs Manchester United Berakhir Imbang tanpa Gol
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ASM)
