\ Berikut Catatan Buruk Chelsea Usai Disingkirkan PSG
Para pemain Chelsea tertunduk lesu (GLYN KIRK / AFP)
Para pemain Chelsea tertunduk lesu (GLYN KIRK / AFP)

16 Besar Liga Champions

Berikut Catatan Buruk Chelsea Usai Disingkirkan PSG

Bola 16 besar liga champions
Hilman Haris • 12 Maret 2015 05:56
medcom.id, London: Chelsea tersingkir dari Liga Champions 2014-15 secara menyakitkan. Pada leg kedua babak 16-besar kontra Paris Saint-Germain, Kamis 12 Maret, The Blues hanya sanggup meraih hasil seri 2-2 sehingga harus rela tersingkir lantaran kalah agregat gol tandang 3-3.
 
Sejumlah catatan terukir usai laga itu. Namun mayoritas di antaranya merupakan statistik yang mungkin bakal membuat fan The Blues mengelus dada karena kecewa.
 
2009 - Tim asuhan Jose Mourinho jarang tersingkir di babak 16-besar Liga Champions. Selain Chelsea pada 2014-15, catatan buruk serupa pernah dirasakan Mourinho keitka menukangi Inter Milan saat berlada di Liga Champions 2008-09. Ketika itu, Inter disingkirkan oleh Manchester United.
  0 - Diego Costa gagal menceploskan gol ke gawang PSG pada leg kedua Liga Champions 2014-15, Kamis 12 Maret. Dengan begitu, Costa sudah tak mencetak gol selama 8 jam 28 menit di ajang Liga Champions untuk Chelsea.
 
2 - Chelsea hanya memenangkan dua dari enam pertandingan terakhir di semua ajang ketika bertanding di kandang sendiri, Stadion Stamford Bridge.
 
5- Satu dari dua gol Chelsea ke gawang PSG dibuat dari titik penalti. Total, The Blues sudah mendapat lima tendangan penalti di Liga Champions musim ini. Jumlah tersebut merupakan yang terbanyak di antara kontestan Liga Champions lainnya.
 
3- Garry Cahill mencetak satu gol ke gawang PSG pada leg kedua babak 16-besar Liga Champions 2014-15, Kamis 12 Maret. Total, Cahill terlibat dalam tiga gol terakhir yang dicetak The Blues di kompetisi terelite di benua biru. Rinciannya mantan bek Bolton Wanderers itu menorehkan satu gol dan dua assist.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(HIL)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif